Image

SISTEM INFORMASI DESA NGRUKEM

Desa Ngrukem, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo

Sejarah Desa

Desa Ngrukem, yang terletak di selatan Kota Kabupaten Ponorogo, memiliki sejarah asal usul yang unik yang terdiri dari legenda dan fakta empiris. Namun, sejarah asal usul desa ini masih berada dalam keraguan ilmiah. Menurut wawancara dengan sesepuh desa, riwayat Desa Ngrukem dimulai pada abad ke-17 Masehi. Nama desa ini berasal dari pohon rukem yang tumbuh di wilayah itu, yang memiliki keistimewaan tersendiri dalam kehijauan dan kelimbahan daunnya. Babad Desa Ngrukem melalui dua tahap, dengan tahap pertama yang dianggap gagal, tetapi tidak ada sumber yang menjelaskan lebih lanjut. Beberapa makam kuno yang ditemukan di Desa Ngrukem memberikan petunjuk tentang kemungkinan asal usul babad tersebut. Babad tahap kedua lebih jelas terkait dengan Desa Tegalsari Kecamatan Jetis Ponorogo dan sebuah pondok pesantren yang berdiri di sana. Kemudian, Kanjeng Kiyai Ageng Besari memperluas wilayahnya hingga Desa Ngrukem dan wilayah sekitarnya. Ki Joko Sentiko adalah asistennya yang mungkin berasal dari Solo, dan makam kuno di Dusun Turus dapat mengindikasikan identitasnya sebagai Pangeran Tiris. Ini mengisyaratkan peran Ki Joko Sentiko dalam ekspansi dari keraton Solo ke Jawa Timur.

Kegiatan Rutin Perbulan

Posted by admin

Setiap Bulan

Posyandu Balita

Kegiatan posyandu balita merupakan pelayanan kepada balita dan anak dengan melakukan penimbangan agar bisa dipantau pertumbuhan dan perkembangan balita dan anak. Manfaat posyandu balita ialah memberikan layanan kesehatan anak, imunisasi, pemberian makanan tambahan, dan penyuluhan tentang kesehatan.

Posted by admin

Setiap Bulan

Posyandu Lansia (POSBINDU)

Kegiatan POSBINDU dilaksanakan dengan tujuan agar masyarakat yang lanjut usia bisa terpantau. Selain itu, Indikator kesehatan yang dicek antara lain berat badan, tensi darah, lingkar perut, kolesterol dan gula darah.

Posted by admin

Setiap Bulan

Pertemuan PKK

Kepanjangan PKK adalah Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga. Istilah ini telah dikenal luas yang biasanya diasosiasikan sebagai perkumpulan ibu-ibu yang memiliki kegiatan positif. PKK adalah organisasi kemasyarakatan untuk memberdayakan perempuan dann berpartisipasi dalam pembangunan kesejahteraan Indonesia.

Posted by admin

Setiap Bulan

Pasar Krempyeng

Sama seperti artinya, pasar krempyeng di Desa Ngrukem ini ada saat perkumpulan PKK, dan selesai ketika perkumpulan itu selesai.

Posted by admin

Setiap Minggu

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

PAUD membantu anak untuk merangsang serta menstimulasi aspek-aspek yang dibutuhkan untuk jenjang berikutnya, yakni SD. Aspek ini berupa kognitif, psikomotorik, serta adaptasi. "Kematangan sekolah untuk SD pokok-nya ada kesiapan untuk belajar, beradaptasi.

Visi & Misi

Visi

Visi Desa Ngrukem Pada tahun 2022 Desa Ngrukem Menjadi desa yang Maju, Berbudaya, dan Religius

Misi

1. Membentuk budaya keteladanan kepemimpinan desa yang bersih dan profesional bertumpu pada prinsip kolektif-kolegial untuk mengembangkan manajemen pemerintahan desa yang jujur, amanah, cerdas, dan berkemajuan.

2. Mengelola seluruh sumber daya desa secara maksimal, baik potensi SDM maupun SDA menjadi lebih berdayaguna, unggul, produktif, dan bermanfaat secara luas bagi pembangunan ekonomi dan sosial.

3. Mewujudkan pengelolaan infrastruktur strategis desa secara proporsional dan profesional untuk mendukung produktivitas dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

4. Membangun pertanian masyarakat desa yang mandiri dan maju berbasis potensi alam.

5. Menata lingkungan desa yang nyaman berbasis lingkungan yang sehat.

6. Membangun prinsip kemandirian dalam upaya pemberdayaan masyarakat miskin, pengangguran, serta penyiapan masyarakat terampil melalui berbagai keterampilan (soft skill).

7. Meningkatkan peran aktif Pemerintah desa dalam memajukan sistem pelayanan pendidikan dan kesehatan masyarakat guna mendorong kualitas SDM yang handal dan memiliki kompetensi yang dibutuhkan bagi pembangunan desa Ngrukem.

8. Membangun jiwa masyarakat Desa Ngrukem yang kuat secara lahir dan batin melalui pemberdayaan pemuda.

9. Membangun keberagamaan masyarakat Desa Ngrukem melalui pemahaman nilai- nilai ajaran agama yang utuh (kaffah) dan pengamalan keagamaan yang murni dalam seluruh kehidupan masyarakat.